You need to enable javaScript to run this app.

Apel Pagi Dalam Rangka Perpisahan Purna Tugas Guru dan Pindah Tugas Tenaga Kependidikan

  • Rabu, 08 Juni 2022
  • Administrator
  • 0 komentar
Apel Pagi Dalam Rangka Perpisahan Purna Tugas Guru dan Pindah Tugas Tenaga Kependidikan

Foto bersama dengan kepala sekolah, waka humas, kesiswaan dan seluruh siswa

Pekalongan (SMP Negeri 2 Pekalongan) - Acara perpisahan purna tugas guru dan pindah tugas tenaga kependidikan diselenggarakan dalam Apel Pagi, Rabu (8/6) bertempat di lapangan upacara SMP Negeri 2 Pekalongan. Acara ini digelar dalam rangka purna tugas salah satu guru, yaitu Muhammad Ali, S.Pd. dan tenaga kependidikan Tri Pamungkas, AWS. A.Md.

Di temui seusai Apel pagi Muhammad Ali menyampaikan terima kasih kepada Kepala Madrasah, semua guru, staf TU dan seluruh siswa yang selama ini telah memberikan kerja sama dan dukungan yang baik selama bertugas di SMP Negeri 2 Pekalongan. Begitu juga mohan maaf apabila ada kata dan perbuatan yang menyakitkan hati dan menyinggung perasaan selama bertugas di SMP Negeri 2 Pekalongan.

“Semua guru, staf TU dan seluruh civitas akademika SMP Negeri 2 Pekalongan saya anggap bukan sekedar teman tapi saya anggap keluarga, begitu berat rasanya meninggalkan Rumah ini yang telah banyak memberikan pengalaman dan pelajaran bagi saya”, ujar Muhammad Ali.

Tri Pamungkas AWS menambahkan di mana ada pertemuan, pasti akan ada perpisahan. Di mana ada awal, pasti akan ada akhir. Ketika akhir sebuah perjalanan akan menjadi awal perjalanan yang lain, dan sebuah perpisahan akan menjadi pertemuan dengan sesuatu yang baru. Inilah kehidupan yang tidak bisa kita hindari.

Di temui terpisah Kepala SMP Negeri 2 Pekalongan, Heny Daryani, S.Pd., M.Si. menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi tak terhingga atas dedikasi dan pengabdian kepada Bpk. Muhammad Ali dan Bapak Tri Pamungkas selama bertugas di SMP Negeri 2 Pekalongan. “Selamat menikmati masa pensiun, semoga lebih bahagia, lebih dekat dengan keluarga dan untuk Mas Tri selamat bertugas ditempat baru, semoga selalu diberi kemudahan dan kelancaran dalam bekerja, “ pungkas Heny Daryani.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Budi Suheryanto, S.Pd.

- Kepala Sekolah -

Assalamu'alaikum Wr.Wb. Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala limpahan karunianya sehingga kita bisa diberi kesehatan lahir maupun batin....

Berlangganan
Banner